PENTAS.TV – BANDUNG, Bergulirnya agenda Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai (KBLBB), sebagai upaya pemerintah membentuk ekosistem kendaraan listrik demi tercapainya Net Zero Emissions (NZE) pada 2060, membuat banyak kalangan, khususnya, korporasi pro-aktif merealisasikannya. Satu di antaranya adalah PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) (Persero)

Bukti bahwa korporasi Badan Usaha Milik Negara (BUMN) sektor ketenagalistrikan ini berperan aktif mempercepat terbentuknya ekosistem kendaraan listrik yakni mengaktivasi Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) secara masif di berbagai daerah.

Agar teknis pengisian daya SPKLU semakin optimal sehingga ekosistem kendaraan listrik lebih terakselerasi, PT PLN (Persero) tidak henti-hentinya berinovasi.

Inovasi terbaru yakni menerapkan sistem digitalisasi pada SPKLU. Caranya, memanfaatkan dan menggunakan Artificial Intellligence (AI) alias kecerdasan buatan dan Internet of Things (IoT) pada seluruh SPKLU.

Dalam keterangannya, Darmawan Prasodjo, Direktur Utama PT PLN (Persero), mengemukakan, inovasi digital berupa pengimplementasian AI pada setiap SPKLU merupakan hasil kolaborasi dengan Indosat Ooredoo Hutchison, yang tertuang dalam Memorandum of Understanding (MoU).

Sinergi itu pun, lanjutnya, membuktikan keseriusan dan komitmen jajarannya sebagai penyedia green & clean energy berteknologi moderen di tanah air.

Tidak itu saja, imbuh Darmawan Prasodjo, kolaborasi ini termasuk strategi dan upaya krusial jajarannya untuk lebih mengakselerasi terbentuknya ekosistem EV.

“Ekosistem EV bukan hanya infrastruktur, melainkan juga tentang efisiensi dan kualitas pelayanan,” ujar dia.

Darmawan Prasodjo berpendapat, transformasi digital melalui pemanfaatan AI dan IoT bisa menjadi fondasi kuat bagi terbentuknya ekosistem Electric Vehicle (EV) alias kendaraan listrik.

Dia mengklaim, pemanfaatan teknologi digital pun bisa lebih menyempurnakan pelayanan sekaligus mengakomodir kebutuhan masyarakat berkenaan dengan pengisian daya EV secara lebih sempurna, prima, dan optimal. (win/*)