Zulfa Bakery, Hadir Sejak 1980, Dikenal dengan Produk Bakery Yang Menyasar Segmen B to B Berkelas.

0
Beragam jajanan pasar yang diproduksi oleh Zulfa Bakery Bandung
Beragam jajanan pasar yang diproduksi oleh Zulfa Bakery Bandung

Permintaan akan produk bakery berkualitas tinggi di sektor perhotelan, restoran, dan jasa boga terus mengalami peningkatan seiring dengan tumbuhnya kesadaran masyarakat akan pentingnya makanan yang lezat dan bergizi.

Mengantisipasi kebutuhan pasar yang semakin besar ini, Zulfa Bakery hadir sebagai solusi bagi para pelaku bisnis kuliner. Dengan pengalaman bertahun-tahun dalam industri bakery, Zulfa Bakery berkomitmen untuk menyediakan produk-produk berkualitas tinggi yang dapat memenuhi standar yang ditetapkan oleh industri perhotelan, catering, restoran dan lainnya.

Kualitas bahan baku merupakan salah satu faktor penting yang menjadi perhatian utama para pelaku bisnis kuliner.

Untuk memenuhi standar kualitas yang tinggi, Zulfa Bakery selalu menggunakan bahan baku pilihan yang segar dan alami. Proses produksi yang higienis dan modern juga menjadi kunci keberhasilan Zulfa Bakery dalam menghasilkan produk bakery yang berkualitas, halal dan aman untuk dikonsumsi.

“Toko kami berada di jalan Cikutra Raya Barat No.75 Bandung dan kami telah berdiri sejak tahun 1980-an sehingga sudah lama berbisnis di bidang bakery ini. Dan sasaran pemasaran untuk produk kami ini, lebih ke B to B, seperti kerja sama dengan Perusahaan, pemerintahan, catering, hotel, restaurant dan lainnya,” ujar Tary, Marketing Executive dan Sosial Media yang hadir bersama Iis rekannya, Zulfa Bakery, Sabtu (10/08/2024) di Ahadiat Hotel dan Bungalow Bandung.

“Kerja sama kami menyasar ke lembaga perusahaan,karena itu kami pun hadir seperti di pertemuan IHGMA ini,” ulasnya.

Tary pun mengutarakan bahwa selain offline seperti ini, tools media dan marketplace sudah ada untuk Zulfa Bakery ini.

Ia juga menjelaskan bahwa kerja sama bisnis dengan sebuah Perusahaan, tidak hanya sebatas kerja sama tetapi penguatan branding di keduanya pun dikuatkan dengan eksistensi di media sosial yang mereka miliki seperti Instagram.

Dengan sinergi kerja sama, setiap entitas akan ternaikkan melalui informasi di sosial media.

Tary menuturkan konsep kerja sama Zulfa Bakery itu Selling and Branding jadi bilamana ada kerja sama, mutualisme bisnis bisa optimal terjadi.

Tary mengungkapkan bilamana selama ini Zulfa Bakery bekerja sama salah satunya adalah dengan catering-catering ternama di Kota Bandung seperti Destiny dan Toko Kue, Prima Rasa.

Belum lagi, kerja sama dengan rumah sakit, atau order dari lembaga pemerintahan, apabila ada permintaan snack box, jumlahnya bisa ribuan box.

Tambahan lagi, belum lama ini kerja sama untuk penyuplaian snack box terhadap ribuan wisudawan di Universitas Jendral Achmad Yani, Cimahi.

Dan penjualan ini pun belum lama ini terjalin dengan Griya Antapani, Hypermart Metro, dan lainnya. Adapun kerja sama dengan pemerintahaan seperti PLN, bahkan pengorderan dari catering asal Cimahi sudah dijalankan.

“Target market kami ada di kota-kota besar di Jawa Barat. Kerja sama yang meluas sampai ke Bekasi dan hingga Jakarta sedang terus diupayakan. Semoga ini bisa terealisasi segera,” pungkas Tary menutup pembicaraan.