Indobake Bandung Solusi Tepat Tata Boga

0
Indobake

Bandung, Pentas TV – Bagi mereka yang senang memasak atau ingin membuka catering atau berusaha menjual makanan, Indobake Bandung adalah solusi terbaik.

Perusahaan yang ada di Batununggal ini menyediakan aftersale yang terbaik di di arena penjualan barang-barang untuk masak memasak.

Mereka memberikan aftersale terbaik dengan call service dua belas jam. Mulai jam 08.00 – 20.00, enam hari seminggu dari hari senin sampai sabtu dengan teknisi yang selalu siap mengatasi keluhan pelanggan.

“Kami memberikan layanan ini agar memanjakan mereka ya bergerak di bidang baking, mixing atau koki yang berbisnis di ranah kuliner.” tegas William, Direktur Utama Indobake Indah Perkasa.

Indobake membuka cabang pertamanya di Bandung setelah eksis pada awal tahun ini di Surabaya, Jawa Timur.

“Kami optimis penjualan di Bandung akan tinggi”, lanjutnya.

Indobake sendiri menyiapkan sejumlah barang-barang yang memang dibutuhkan bagi mereka yang bergelut di bidang tataboga seperti berbagai jenis oven, mixer berbagai jenis dan ukuran serta peralatan peralatan untuk masak-memasak lainnya.

“Harga Kami bersaing, tapi kualitas tetap terjamin” tegas William.

Indobake merupakan penyalur barang-barang dari Taiwan dan juga China. Namun mereka tidak melewatkan beberapa barang buatan lokal Bandung atau Indonesia yang berkualitas.

“Kita juga tetap menjual barang-barang lokal dengan kualitas terbaik.” ujarnya.

Indobake juga menyediakan berbagai merek lokal yang selama ini sudah eksis di pasaran dan beberapa barang baru yang dikeluarkan pada tahun 2021 ini.

“Disini kita bisa mendapatkan barang bagus dengan harga murah”, ujar William bersemangat.

Pada hari Sabtu 19 Juni 2021 Indobake membuka cabang pertamanya di kota Bandung yang berada di Jalan Batununggal indah raya nomor 167.

Pada pembukaan ini hadir juga ikatan chef Indonesia atau ICA cabang Bandung. Mereka menyambut antusias dibukanya indobake di Kota Bandung ini karena memang mereka membutuhkan peralatan peralatan yang disediakan oleh indobake.

Laporan: Rayhan