Yayasan Arsitek Hijau Nusantara (Yahintara) bekerja sama dengan Dinas Perumahan dan Pemukiman (Disrumkim) Kabupaten Garut akan merenovasi fasilitas Masjid dan Bale Wargi sehingga lebih layak bagi masyarakat.
Ketua Yayasan Arsitek Hijau Nusantara (Yahintara) Ruli Oktavian menyebutkan desain renovasi masjid tersebut berasal dari hasil lomba Desain Masjid dan Bale Wargi dalam program nata lembur di Kampung Ancol Desa Sindanggalih di Kabupaten Garut, Jawa Barat.
Dia menyebutkan tujuan Yahintara ini berkaitan dengan upaya mengkampanyekan rumah murah sehat layak huni. Salah satunya dengan mengadakan lomba desain masjid yang ditujukan bagi mahasiswa di seluruh Nusantara. Diharapkan dari sayembara ini dapat dibangun dengan anggaran yang sudah disiapkan oleh Pemerintah Daerah (Pemda) setempat.
Ruli mengungkapkan dipilihnya lomba sayembara desain masjid dan bale wargi karena merupakan fasilitas umum yang merupakan bagian dari program nata lembur dari Disrumkin Kabupaten Garut, ke depan tidak tertutup kemungkinan akan dibangun fasilitas umum dan tempat beribadah lainnya. Berkolaborasi dengan semua pihak.