Cirebon, Pentas TV – Hingga pukul 16.00 WIB Tim SAR gabungan telah melakukan pencarian terhadap 1 korban tenggelam di Sungai Cisanggarung sesuai dengan rencana operasi SAR dengan hasil pencarian masih nihil, 26 Januari 2022
Komandan Tim Rescue Pos SAR Cirebon, Edy Pamungkas menyebutkan Berdasarkan debriefing bersama Tim SAR Gabungan dan juga pihak keluarga korban bahwa pencarian telah dilakukan secara maksimal dan tidak ditemukan tanda tanda penemuan korban maka operasi SAR ditutup. Pencarian dinilai tidak lagi berjalan efektif serta mempertimbangkan situasi dan kondisi Tim SAR Gabungan di lapangan.
Sebelumnya Tim SAR Gabungan telah melakukan pencarian dengan penyisiran menggunakan 3 Unit LCR di sekitar lokasi kejadian dan pencarian dari lokasi kejadian hingga ke muara sejauh 10.2 KM.
Tim SAR Gabungan terdiri dari Kantor SAR Bandung (Pos SAR Cirebon), Ditpolair Polda Jabar, Polsek Losari jateng, Koramil jateng, DAMKAR Losari jateng, SAR Brebes, SAR FKAM, BPBD Brebes, Persis Cirebon, IEA Cirebon, BAGANA Banser Cirebon, BAGANA Banser Brebes, GURILA, IEA Kab. Majalengka, Majabaca Majalengka, Mutiara Bahari Tegal dan Masyarakat desa Losari Losari Kidul. Dengan alut yang digunakan yaitu 1 Unit LCR Basarnas, 1 Unit LCR Ditpolair Polda Jabar, 1 Unit LCR BPBD Brebes, 1 Set palkom, 1 set Pal SAR ai, 1 Set Pal Medis dan APD Personal.
Basarnas mengucapkan terimakasih dan apresiasi setinggi-tingginya bagi seluruh potensi SAR yang turut serta dalam operasi SAR selama satu pekan ini, semoga menjadi kebaikan dan ladang pahala bagi semua yang terlibat, harapannya semoga kejadian serupa tidak lagi terulang kembali, dihimbau agar masyarakat mengutamakan safety saat beraktivitas di air.